Pameran Karya Tugas Akhir DIII Sistem Informasi 2022

Pada hari Senin (19/09/22) Program Studi DIII Sistem Informasi telah mengadakan Pameran Karya Proyek Akhir. Pameran digelar di ruang  Laksda Mardiono lt. 1 selama satu hari dengan memamerkan sebanyak 23 karya  akhir mahasiswa berbasis Android. Kegiatan ini rutin diadakan sebagai salah satu persyaratan bagi kelulusan mahasiswa tingkat akhir di prodi DIII Sistem Informasi. Berbagai macam aplikasi yang dipamerkan seperti aplikasi monitoring pakan ternak, pemantauan nutrisi bagi ibu hamil, alat gerak tubuh dan masih banyak lagi.



Kegiatan pameran diawali dengan presentasi dari masing-masing mahasiswa tentang aplikasi yang dibangunnya untuk kemudian dilanjutkan dengan tanya jawab. Acara ditutup dengan berfoto bersama antara peserta dengan panitia dan dosen. Animo mahasiswa pada kegiatan ini cukup besar terlihat dari banyaknya mahasiswa dari jurusan lain yang ikut serta menyaksikan.



Walaupun demikian pameran dipandang oleh ketua  panitia William Johan belum sesuai dengan apa yang diharapkan karena masih adanya beberapa peserta yang belum siap dan mengalami kendala sehingga aplikasi tidak bisa di demokan. Harapan ke depan semoga pameran serupa bisa diadakan dengan lebih  baik dan mungkin bisa diadakan di luar kampus Universitas Dinamika agar bisa lebih mengenalkan karya mahasiswa ke masyarakat umum.